Editor

Untuk membuat file HTML dapat digunakan sembarang teks editor. Yang paling mudah adalah menggunakan Notepad, tetapi sangat dianjurkan menggunakan Editor yang baik untuk penulisan file HTML misalnya Notepad++ atau yang paling dianjurkan adalah Adobe Dreamweaver CC. Mengapa harus Dreamweaver CC ? Karena dengan editor ini akan banyak kemudahan yang didapat, diantaranya adalah munculnya deklarasi otomatis sesuai dengan versi file HTML yang akan ditulis, dan masih banyak lagi keunggulan lainnya. Program ini dapat di download di ... dengan masa trial 30 hari. Pada tutorial ini akan digunakan Notepad++. Program dapat didownload gratis disini.
Memulai Editor
Untuk memulai Notedpad++ langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Klik Start › All programs › Notepad++


Di layar akan muncul tampilan Notepad++ seperti dibawah ini :



Menulis Kode

Ketikkan kode berikut ini

<h1>Webku yang pertama</h1>
<h3>Judul</h3>
<p>Paragraf Pertama</p>

Menyimpan

Untuk menyimpan, ikuti langkah berikut :
Klik File › Save › ketik nama file latihan1,html





Menampilkan hasil di Web Browser

Setelah selesai menulis koding, sekarang saatnya untuk melihat hasilnya di browser. Ikuti langkah dibawah ini :
Klik Run › Launch in Chrome


Maka hasilnya akan seperti ini :